Friday 5 April 2013

Apa itu Scanner Motor????

Apa itu Scanner Motor????
Scanner Motor adalah piranti untuk mendeteksi kerusakan mesin pada motor injeksi.

Pentingkah Scanner motor itu???
Penting atau tidaknya unit ini tergantung dari anda. Pada dashboar (spedometer) motor terdapat lampu indikator check engine yang berfungsi memberitahukan kepada pengendara jika ada kerusakan pada mesin motor. Jika ada kerusakan lampu tersebut akan berkedip-kedip. dan kedipan lampu tersebut ada maknanya, maksudnya tiap kedipan tersebut adalah informasi kerusakan mesin,jika tidak menggunakan scanner anda dapat membaca kerusakan mesin motor anda dengan menghitung kedipan lampu check engine tersebut. jadi intinya scanner motor dapat memudahkan kita dalam membaca kerusakan mesin tanpa menghitung kedipan lampu check engine pada spedometer.

Apa saja yang bisa dilakukan Scanner?
Scanner Motor selain berfungsi untuk mendeteksi kerusakan mesin motor, piranti tersebut juga bisa membaca data stream (data arus yang dikirimkan oleh sensor-sensor pada mesin), ada juga yang bisa menyetel CO (untuk menyetel boros atau tidaknya bahan bakar), dan dapat menghapus DTC (Diagnostic Troubel Code), dan ada juga yang bisa menguji tiap piranti elektronik pada motor anda seperti motor fan radiator, pompa bensin, coil pengapian, dll

Ada berapa macam scanner motor itu???
Setau saya scanner motor diindonesia udah banyak beredar, dari yang termurah sampe yang termahal untuk anda pengguna motor honda, scanner ini mungkin cocok dengan anda????

  • Scanner Motor Honda
HIDs Scanner 
HIDs adalah scanner motor honda yang dipakai dealer-dealer resmi honda. dan untuk memperoleh alat ini juga kebanyakan inden atau pesen dulu. bisa dipakai untuk mendeteksi motor honda injeksi anda. kompatibel : Supra x 125 PGM-Fi, Supra helm in, spacy,CBR,PCX,Vario PGM-Fi
Scanner Motor Honda
  Scanner Motor ini buatan orang solo, dan saya pernah mencobanya sendiri sangat simpel dan mudah untuk dimengerti. Scanner motor ini harganya sekitar 2,7 juta doank, dengan harga segitu anda bisa mendeteksi semua motor honda injeksi. dulu saya pernah mencobanya ke motor Supra x 125 PGM-Fi, Supra X Helm-in, Vario PGM-Fi,Spacy, dan CBR 150cc. Scanner ini juga bisa diupgrade ke www.tokootomotif.com jika ada produk honda terbaru.
code reader Supra PGM-fi
Kalo yang paling murah ini bro, namanya murah pasti kemampuannya juga terbatas. cuma bisa membaca dan menghapus code kerusakan motor supra doang. stoknya masih ada apa enggak saya juga nggak ngerti soalnya udah banyak yang lebih komplite kemampuannya daripada yang ini
  • Sanner Motor Yamaha
Scanner Motor Yamaha
Scanner ini hargaya sekitar kurang lebih 3 juta, saya pernah nyobain alat ini di www.tokootomotif.com, alatnya rada ruwet sih ada kabelnya banyak, tapi mudah kok masangnya . alat ini bisa membaca dan menghapus DTC, bisa membaca data stream mesin seperti sudut throttle (TPS), suhu air radiator (ECT), suhu udara (IAT). tekanan udara (MAP). selain itu alat ini juga bisa untuk menyetel CO, dulu saya mencoba nyeken pakai motor vixion saya dan pernah juga nyeken pake mioJ dan mio soul GT.
  • Universal Scanner
Bagi anda yang punya usaha bengkel motor, mungkin scanner ini cocok dengan anda. scanner ini dapat digunakan untuk menscann berbagai merk motor, kecuali motor honda. tapi jika anda ingin menscan pake unit ini anda harus menyediakan laptop atau note book untuk menginstal software scanner tersebut.Scanner ini dapat membaca dan menghapus DTC, melihat parameter atau data stream. Universal scanner ini harganya sekitar 3 jutaan brooo...








2 comments:

Unknown said...

CARA DAPETIN SOFWARENYA GIMANA BROOO ???

Unknown said...

Terimakasih atas infonya bang agung.
semoga tetap berkarya

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Pesan

 
Design by http://4-jie.blogspot.com/ | Bloggerized by Fajri Alhadi